Pelatihan Calon Auditor Audit Mutu Internal 2022
Sistem penjaminan mutu pendidikan tinggi terdiri atas sistem penjaminan mutu internal yang dikembangkan oleh perguruan tinggi dan sistem penjaminan mutu eksternal yang dilakukan melalui akreditasi. SPMI merupakan kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan Pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Landasan SPMI dan AMI:
- SPMI didasarkan pada Standar Pendidikan Tinggi
- Standar Pendidikan Tinggi terdiri atas Standar Nasional Pendidikan Tinggi dan Standar Pendidikan Tinggi yang ditetapkan oleh PT
- PTSPMI memiliki siklus PPEPP
- Evaluasi dilakukan melalui audit mutu internal
- SPMI diimplementasikan pada bidang akademik dan nonakademik
Pada tanggal 14-15 Desember 2022, Satuan Penjaminan Mutu ITB menyelenggarakan Pelatihan Calon Auditor Audit Mutu Internal (AMI) 2022 secara luring yang diselenggarakan di Hotel Patra Jasa Bandung. Acara ini dibuka oleh Ketua Satuan Penjaminan Mutu, Dr.rer.nat. Poerbandono, ST., M.M dan dilanjutkan pemaparan materi dari narasumber oleh Prof. Dr.Ing. Ir. Danu Ariono selaku Guru Besar Fakultas Teknologi Industri ITB dan Dr. Wonny Ahmad Ridwan, M.M., dari Institut Pertanian Bogor (IPB), kemudian pelaksanaan teknik pelatihan oleh Sekretaris Satuan Penjaminan Mutu, Dr. Kiki Vierdayanti S.Si.,M.Sc.
Berikut materi kegiatan Pelatihan Calon Auditor Audit Mutu Internal 2022 :
- Peran AMI dalam SPMI untuk Pemenuhan Syarat Unggul dalam Akreditasi (Dr.Ing. Ir. Danu Ariono)
- Kaidah dalam Melaksanakan Peran Auditor pada Kegiatan Audit Mutu Internal dalam Sistem Penjaminan Mutu Internal (Wonny Ahmad Ridwan, M.M.,)